Februari 7, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Pastikan Kesiapan MNEK Ke-4 Tahun 2023, Pangkoarmada II Pimpin Apel Gelar Pasukan

Spread the love

METROSOERYA || TNI AL. Koarmada II. Guna memastikan kesiapan personel dan materiil sebelum pelaksanaan Multilateral Naval Exercise (MNEK) Ke-4 Tahun 2023 di Makassar, Pangkoarmada II Laksda TNI Maman Firmansyah memimpin Apel Gelar Pasukan MNEK 2023, bertempat di Dermaga Madura, Ujung Surabaya, Koarmada II. Jumat (26/5).

Pada kesempatam tersebut, Pangkoarmada II menyampaikan akan ada 34 negara yang mengikuti MNEK pada tanggal 5 s.d. 8 Juni 2023, dengan melibatkan 17 kapal luar negeri. Sedangkan untuk TNI Angkatan Laut akan mengirimkan KRI REM-331, KRI GNR-332, KRI SHN-366, KRI SIM-367, KRI MKS-590, KRI SPR-628, KRI TOK-629, KRI SHS-990, KRI WSH-991, KRI BWL-875, 2 Heli Panther, 1 CN-235, 1 Cassa, 2 Heli Bell, dan 5 Sea Rider Kopaska.

Dalam sambutannya, Pangkoarmada II menyampaikan bahwa Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) merupakan latihan non-perang dengan mengedepankan kerja sama maritim di kawasan regional, penanggulangan bencana, serta operasi kemanusiaan, guna mempererat kerja sama antara TNI AL dengan negara-negara sahabat.

“Suksesnya pelaksanaan kegiatan MNEK nantinya, sangat tergantung dari kesiapan personel dan materiil yang digunakan disertai perencanaan yang matang dan kerja sama antar satuan tugas”.

ā€œUpacara ini merupakan kesempatan akhir untuk mengadakan pengecekan terhadap unsur-unsur KRI, serta satgas yang terlibat dalam kegiatan MNEKā€, ujar Pangkoarmada II.@Red

Loading

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *