Februari 13, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Ingat Sosok Ning Ceria? Kali Ini Maju Calon DPD RI Jawa Timur

Spread the love

Metrosoerya || Pilwali Surabaya 2020 memang telah berlalu. Namun, ada satu sosok yang sempat ramai mengisi perbincangan, sekalipun ia sebatas kandidat bacawali saat itu.

Adalah Lia Istifhama, sosok aktivis perempuan yang pada 2019 dikenal dengan sebutan ning Ceria. Istilah tersebut diinisasi oleh loyalis PDIP, Sudarmanto.

“PDIP basis kuat di Surabaya, tapi figur yang cerdas, energik, religius, integritas, dan amanah, sangat penting. Pilihan kami ya sosok ibu muda ini, karena bukan hanya sosok yang CERIA, tapi sangat merakyat. Dan kami yakin, ning CERIA yaitu ning Lia Istifhama-lah yang menjadi pertimbangan penting untuk meraih kemenangan di Surabaya.”, tukasnya 2019 silam.

Tak heran, angggapan merakyat memang sangat identik dengan aktivis NU tersebut, karena kerap kali Ning Lia duduk ndolosor ketika berbincang dengan orang lain, baik relawan maupun kawan media.

Dan kini, jelang Pemilu serentak 2024, putri alm KH Masykur Hasyim tersebut tampil lagi di panggung politik. Tepatnya, sebagai Calon DPD RI Jawa Timur.

Bernama lengkap Lia Istifhama, Putri NU Surabaya 2005 tersebut, menempuh Pendidikan Strata 1 di tiga tempat sekaligus, yaitu Universitas Airlangga Surabaya, IAIN Sunan Ampel Surabaya, dan STID Taruna Surabaya. Pendidikan Magister dan Doktoral ditempuhnya secara linier di UIN Sunan Ampel Surabaya sesuai prodi saat ia menempuh S1, yaitu ekonomi Islam.

Kerap mengisi berbagai media melalui artikel lepasnya, ibu dua anak tersebut juga menyempatkan diri sebagai penulis, diantaranya buku berjudul ‘Berkisah Tentang Hati’. Dalam keorganisasian, semasa kuliah ning Lia aktif sebagai kader PMII, dan saat ini ia pun tercatat sebagai pengurus PW Fatayat NU Jawa Timur. Selain itu, Sekretaris MUI Jatim tersebut juga didapuk sebagai Ketua Perempuan Tani HKTI Jatim.

Demi menunjukkan kecintaannya pada pertanian, ia pun sempat merilis tiga lagu yang syairnya ia ciptakan sendiri, yaitu Cinta Tani, Syair Tani, dan Petani Bejo. Ia pun berhasil menorehkan prestasi pada organisasi sayap HKTI yang dipimpinnya, yaitu sebagai Perempuan Tani propinsi terbaik se Indonesia dan Penggerak Perempuan Bidang Pertanian yang diberikan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Kependudukan Provinsi Jawa Timur.

Dan kini, pencetus Nawa Tirta saat Pilwali Surabaya tersebut, resmi telah mendaftar di KPU Jawa Timur pada 9 Mei lalu, sebagai sebagai salah satu bacalon DPD RI setelah menyelesaikan persyaratan verifikasi administratif dan verifikasi faktual. Momen pendaftaran yang di-arak oleh rombongan muslimat dengan sholawat khas nahdliyyin tersebut, diterima langsung oleh Ketua KPU Jatim Choirul Anam dengan semua komisioner, yaitu Insan Qoriawan, Gogot Cahyo Baskoro, Miftahur Rozaq, Rochani, dan Nurul Amalia. @Gus Dar

Loading

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *