Maret 12, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

SGB Dinyatakan Layak Ditempati Pertandingan Liga 1 Indonesia, Kadispora: Semoga Kedepannya Lebih Baik

Spread the love

Bangkalan || Metrosorya. –. melalui serangkaian pengecekan oleh Tim Risk Assesment dari Mabes Polri, akhirnya Stadion Gelora Bangkalan (SGB) dinyatakan layak dijadikan tempat pertandingan Liga 1 Indonesia putaran pertama. Pemkab Bangkalan menyatakan akan mendukung penuh gelaran sepak bola bergengsi tersebut, kamis (8/5/2023)

“Alhamdulillah masyarakat Bangkalan bisa menyaksikan pertandingan bola di stadion kebanggaan yang sudah dinyatakan layak untuk ditempati pertandingan home Madura United FC,“ kata Kepala Dispora Bangkalan, Akhmad Ahadiyan Hamid.

Sebelumnya, tahun 2022 lalu SGB dinyatakan belum memenuhi standar operasional sehingga tidak bisa dijadikan lapangan pertandingan. Akan tetapi lambat laun Pemkab terus membenahi kekurangan yang ada.

“Dan alhamdulillah tahun 2023 ini upaya kami membuahkan hasil,” ujarnya.

Meski begitu, Diet Menjelaskan masih ada beberapa sarana yang perlu dibenahi. Untuk itu, pihaknya akan secepatnya berkirim surat kepada tim anggaran Pemerintah Daerah untuk membenahi.

“Masih ada kekurangan seperti lampu itu mati kurang lebih tiga, tapi tidak mengurangi pencahayaan waktu permainan malam, Jadi kami akan segera bersurat ke Plt Bupati Bangkalan dan Timgar terkait dengan kekurangan ini,” ucapnya.

Jurnalis : jakfar kabiro

Loading

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *