Kades/Kakon Pariaman Serahkan Bantuan Kursi Roda Kepada Warganya.
Metrosoeryanet. Tanggamus –Kepala Pekon Pariaman Menyerahkan bantuan berupa kursi roda, kepada masyarakat lansia warga Pekon Pariaman Kecamatan Limau Kabupaten Tanggamus Provinsi Lampung,tanggal 30 Juli 2023 yang lalu, warga yang mendapat bantuan ucapkan terimakasih. (19/8/2023)
Penyerahan Bantuan kursi roda sebanyak empat kursi salah satuny di serahkan atas nama senah umur 87 tahun penderita lumpuh, Tamrin 46 tahun juga mengalami penyakit lumpuh, Jasmi usia 77 tahun juga mengalami kelumpuhan dan Asiah 80 tahun juga mengalami kaki lumpuh
Kepala Pekon Pariaman Purwanto, mengatakan, bahwa pihaknya Dinas Sosial Kabupaten Tanggamus, telah membantu masyarakat saya sehingga warga saya sangat terbantu.
“Bantuan ini juga tak hanya sampai disini saja. Sebab kedepannya akan dilanjutkan lagi kepada Dinas Sosial Kabupaten Tanggamus ,” kata Purwanto.
Purwanto juga berharap atas bantuan tersebut dapat bermanfaat dan meringankan beban masyarakat saya maupun keluarganya.
“Mudah-mudahan bermanfaat bagi masyarakat saya, sehingga melihat senyum kebahagiaan terpancar di wajah masyarakat saya, bagi kami selaku kepala Pekon, itu sudah lebih dari cukup,” tandasnya.
Dan saya mengucapkan terima kasih kepada Dinas Sosial Tanggamus yang telah menyerahkan bantuan kepada warganya.
“Sebagai kepala pekon, tentunya kami sangat bersyukur dan terima kasih dengan adanya bantuan tersebut, warga kami sangat bahagia telah diperhatikan oleh Dinas Sosial Kabupaten Tanggamus,” kata Purwanto.
(Yuliar/Muslim.R).