Fungsi Islamic Center Kota Malang Tidak berjalan semestinya ,Kelihatan kosong

MALANG,metrosoerya-.com – Kota Malang,- Keberadaan Islamic center di Kecamatan Kedung Kandang, Kota malang masih terlihat seperti bangunan kosong. Hingga, saat ini belum ada upaya kongkrit dari pemeritah Kota Malang untuk melaksanakan kegiatan yang sudah direncanakan sejak awal sebagai tempat aktifitas keagamaan.
Pihak yang bertanggung jawab dalam pelaksanaan pembangunan Islamic Center tersebut yakni (DPUPRPKP), mengkalim sudah menyerahkan kepada Bagian Umum Kota Malang.
“Untuk pengelolaan itu sudah kita serahkan kebagian umum Kota, berjalan atau tidaknya saya tidak tau, tapi sudah ada upaya aktifasi lewat kegiatan lain,” ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Kota Malang, Dandung Djulharjanto, kepada awakmedia.
Bahkan, Saat disinggung penyebab terkendalanya Fungsi Islamic Center, Dandung justru menyebut nama Anton Eks Walikota Malang, “Itu jamannya Abah Anton”, ungkapnya saat dihubungi melalui sambungan Telpon, Rabu (26/06/2024).
Dilain sisi, wartawan metrosoerya.com coba mengkonfirmasi Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) sebagai salah satu Lembaga yang nantinya menempati bangunan Islamic Center tersebut.
Wakil Ketua 4 BAZNAS, Sutomo mengatakan belum ada informasi terkait jadwal perpindahan kantor dari pemegang kebijakan, Namun Ia menyampaikan masih banyak fasilitas yang belum memadai untuk digunakan sebagai kantor.
“Sebenarnya kantor saat ini masih representatif walaupun tidak terlalu besar, saat itu Walikota lama (Sutiaji) pernah mengajak untuk melihat bangunan baru untuk Baznas, Cuma masih banyak kekurangan penunjang seperti masjid, sekarang ini kita sifatnya masih menunggu perintah”, jelas Sutomo, Rabu (26/06/2024).
Diberitakan sebelumnya, Islamic Center ini dibangun dengan Anggaran pemerintah Daerah Kota Malang mencapai 53 Miliar dan diketahui bahwa Gedung Islamic Center diresmikan Wali Kota Malang Sutiaji pad Rabu (30/12/2020). Hal itu, bersamaan dengan peresmian 2 megaproyek yang lain. Yakni Jembatan Kedungkandang dan gedung Mini Block Office Pemkot Malang. ( Van )