Maret 13, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Tiga Atlet Triathlon Satkopaska Koarmada II Ukir Prestasi Ajang Internasional

Spread the love

SURABAYA|METROSOERYA, – TNI AL. Koarmada II. 12 Agustus 2024, Tiga atlet triathlon dari Satuan Komando Pasukan Katak (Satkopaska) Koarmada II yakni Sertu Basirun, Serda Jefri, dan Serda Fauzi berhasil meraih prestasi dalam perlombaan triathlon tingkat internasional yakni ITB Triathlon Internasional Series ke-2, yang digelar di Jatiluhur, Jawa barat. Minggu (11/8).

Perlombaan ini diikuti oleh 200 peserta dengan kategori perlombaan antara lain renang 750 m, sepeda 20 Km, dan lari 5 Km.

Dalam kesempatan tersebut, tiga atlet triathlon Satkopaska Koarmada II berhasil meraih prestasi meliputi juara umum 2 yang berhasil diraih oleh Serda Fauzi, juara 1 umur 30 up yang berhasil diraih oleh Serda Jefri, serta juara 1 umur 40 up yang berhasil diraih oleh Serda Basirun.

Keberhasilan dalam meraih prestasi ini merupakan bentuk implementasi dari perintah Pangkoarmada II Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, bahwa seluruh prajurit Koarmada II harus mampu menjadi prajurit yang tangguh untuk terus berlatih dan berprestasi.

Sementara itu di tempat yang berbeda, Pangkoarmada II mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi yang tinggi atas semangat dari atlet triathlon Satkopaska Koarmada II hingga berhasil meraih prestasi yang sangat membanggakan bagi TNI Angkatan Laut terutama Koarmada II.

(Pen/2).

Hormat kami,

Dinas Penerangan Koarmada II

Editor: Agus

Loading

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *