Paslon ABADI Berbarengan Wujudkan Malang Nyaman

MALANG,metrosoerya.com.- Pilkada 2024 di kota Malang sebentar lagi,ke -3 pasangan calon juga saling mensosialisasikan dirinya,sejak mereka mendaftarkan ke KPU,hingga penyampaian Vermin (Verikasi Administrasi) oleh KPU Kota Malang kemarin.
Salah satunya adalah pasangan calon ABADI (Anton – Dimyati) yang terus menghadiri berbagai acara undangan dari berbagai komunitas.
Padatnya berbagai kegiatan yang sudah terjadwalkan oleh Paslon ABADI,karena dalam satu hari bisa sampai 7 kali,dengan rentang waktu dan tempat yang berbeda.
“Bisa sampai 7 kali berbagai keg.iatan dalam sehari yang saya datangi. Yah karena masyarakat mengharapkan kehadiran kita.Dan kita tidak ingin mengecewakan,sekalipun kadang terlambat di lokasi,namun masyarakat memaklumi.” Ujar Abah Anton beberapa waktu lalu.
Pasangan ABADI (Anton-Dimyati) adalah pasangan untuk calon Walikota dan Wakil Walikota yang selalu hadir mendengarkan suara masyarakat,dan untuk memberikan solusi serta bukti kepedulian serta komitmen untuk kemajuan kota Malang.( Van )