April 27, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Rekontruksi Jalan Duyungan- Sidobandung Kecamatan Balen Kabupaten Bojonegoro Menuai Kritik dan Keluhkan warga Setempat

Spread the love

Bojonegoro – Rekontruksi jalan Duyungan- Sidobandung Kecamatan Balen Kabupaten Bojonegoro menuai kritik dan dikeluhkan warga setempat, pasalnya, jalan yang rencananya akan di lakukan betonisasi tersebut ada beberapa dugaan tidak sesuai dengan spesifikasi dan melenceng dari rancangan anggaran belanja (RAB).

Telusur wartawan dilokasi, Pada (5/9/24) , saat ini rekontruksi jalan Duyungan- Sidobandung sudah melakukan pergelaran lantai kerja, namun pada sisi bawah lapisan untuk agregat bescous diduga tidak spesifikasi dan hanya 5 CM  padat Vibro, yang lebih parah lagi, untuk besi strous pada bagian besi begel seharusnya memakai besi spek 6 MM, namun ditemukan hanya diameter 5,1 MM.

Sedangkan, pada lubang strous hampir rata- rata sedalam -+ 50 cm,  dan untuk besi strous seharusnya memakai spek 10 MM, ironisnya dilapangan hanya muncul diameter 9,3  MM.

Beberapa masyarakat berasumsi, jika pekerjaan proyek jalan beton tersebut terus dilakukan tanpa adanya pengawasan yang ketat dari Dinas PU Bina Marga Kabupaten Bojonegoro bisa berdampak fatal dan ada kerugian negara yang ditimbulkan.

Hingga saat ini, Wartawan ini masih mencari informasi pemenang kegiatan rekontruksi jalan Duyungan-Sidobandung , Sedangkan Pihak Dinas PU Bina Marga Kabupaten Bojonegoro masih belum dapat dikonfirmasi lebih lanjut soal pekerjaan tersebut.

Reporter: Afiz/Riyadi

Loading

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *