Koarmada II Hadirkan Wawasan Masa Depan Perang Laut Dalam APNWS 2024

Surabaya|Metrosoerya.com, – TNI AL. Koarmada II. 15 Desember 2024, Komando Armada II hadirkan wawasan tentang masa depan perang laut kepada para delegasi peserta Asia Pasifik Naval Warfare Symposium (APNWS) 2024. Hal ini terungkap melalui paparan umum Panglima Komando Armada II (Pangkoarmada II) Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, dengan tema “Masa Depan Perang di Laut”, yang disampaikan oleh Kepala Staf Koarmada II (Kaskoarmada II) Laksma TNI Isswarto, M.Tr.Opsla., dalam simposium bergengsi tersebut yang berlangsung di Hotel DoubleTree, Surabaya, pada Jumat (13/12/2024).
Dalam paparannya, Pangkoarmada II menyoroti berbagai aspek perkembangan teknologi masa depan yang akan berdampak signifikan terhadap peperangan di laut serta sistem pertahanan dan keamanan maritim.
Selain itu, disampaikan pula pentingnya kolaborasi di antara negara-negara kawasan Asia Pasifik untuk menghadapi tantangan global di sektor maritim. Kerja sama ini diharapkan mampu menciptakan kestabilan keamanan dan menjaga kepentingan bersama di perairan internasional.
Kegiatan APNWS 2024 ini dihadiri oleh perwakilan dari angkatan laut berbagai negara, pakar pertahanan, dan akademisi yang membahas isu-isu strategis di sektor maritim. Forum tersebut menjadi wadah untuk berbagi wawasan, membangun sinergi, dan memperkuat hubungan antarnegara dalam menghadapi tantangan global yang dinamis.
Dalam momen tersebut, paparan Pangkoarmada II mendapatkan apresiasi tinggi dari peserta simposium, mencerminkan komitmen TNI Angkatan Laut untuk terus adaptif dan inovatif dalam mengantisipasi tantangan di masa depan.
(Pen/2)
Hormat kami,
Dinas Penerangan Koarmada II
Editor: @gs