Maret 13, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Kerja Sama Maritim Internasional Untuk Penanggulangan Bencana, Diperkuat Lewat Forum LFE dan SMEE MNEK 2025

Spread the love

Surabaya|metrosoerya.com, – TNI AL. Koarmada II. 21 Februari 2025D, alam rangkaian 5th Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025, Satuan Tugas MNEK menggelar kegiatan Lesson From Expert (LFE) dan Subject Matter Expert Exchange (SMEE) di Keraton Ballroom, Hotel Nusa Dua Beach, Bali, pada Rabu (19/2). Kegiatan ini dipimpin oleh Danguspurla Koarmada II Laksma TNI Amrin Rosihan, selaku Dansatgas MNEK 2025, dan dihadiri oleh sekitar 100 peserta yang terdiri dari perwakilan angkatan laut berbagai negara serta instansi terkait.

Delegasi yang hadir dalam kegiatan ini berasal dari Indonesia, Bahrain, Brunei Darussalam, Kanada, Chili, Kolombia, Belanda, Korea Selatan, Timor Leste, Malaysia, Pakistan, Jepang, Filipina, Singapura, Amerika Serikat, Thailand, Vietnam, Prancis, dan India. Selain itu, perwakilan dari Basarnas Provinsi Bali, Polairud Polda Bali, PSDKP, serta KPLP (KN Cundamani) turut serta dalam kegiatan ini guna memperkuat kerja sama dan koordinasi dalam operasi maritim multilateral.

Dalam sesi Lesson From Expert (LFE), Deputi Bidang Koordinasi Infrastruktur Dasar Kemenko Infrastruktur, Rahmat Kaimudin, memberikan pemaparan terkait kesiapan infrastruktur dasar dalam mendukung operasi kemanusiaan dan penanganan bencana. Kepala Biro Hukum, Organisasi, dan Kooperasi BNPB, Irma Dewi Rismayati, menjelaskan aspek hukum dalam kebencanaan serta pentingnya koordinasi antarinstansi dalam menghadapi situasi darurat. Sementara itu, perwakilan dari Dinas Hukum Angkatan Laut (Diskumal), Kolonel Laut (H) R. Rontang, menyampaikan materi terkait aspek hukum dalam operasi maritim multilateral yang melibatkan berbagai negara.

Pada sesi Subject Matter Expert Exchange (SMEE), Komandan Kapal Perang Australia HMAS Hobart (DDG 39), Commander Alisha Withers, berbagi pengalaman terkait operasi maritim internasional. Dalam paparannya, ia menekankan pentingnya kerja sama antar angkatan laut dalam menjaga stabilitas keamanan di kawasan Indo-Pasifik serta bagaimana setiap negara dapat meningkatkan interoperabilitas dalam operasi multilateral.

Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya Indonesia dalam mempererat hubungan kerja sama di bidang maritim, baik dalam aspek pertahanan maupun kemanusiaan. Dengan kehadiran delegasi dari berbagai negara, acara ini menjadi momentum penting dalam membangun sinergi antar angkatan laut dunia guna menghadapi tantangan di masa depan.

 

(Pen/2)

Hormat kami,
Dinas Penerangan Koarmada II

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *