Maret 12, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Peduli Tanpa Batas, Ormas GMIM Terus Berikan Bantuan Sosial bagi Masyarakat Surabaya

Oplus_131072

Spread the love

Surabaya | metrosoerya.com – Organisasi Masyarakat (Ormas) Gerakan Masyarakat Indonesia Maju (GMIM) kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat yang membutuhkan.

Kali ini, Ketua Umum GMIM H. Abeng dan Ketua Sosial Josie Mahfudz turun langsung membantu seorang pasien bernama Toyib (73), warga Sampang, Madura, yang mengalami kendala dalam mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Menurut H. Abeng, pihaknya menerima permintaan bantuan dari keluarga Toyib setelah pasien ditolak oleh RSUD Dr. Soetomo Surabaya dengan alasan tidak tersedia kamar kosong.

“Padahal, pasien sudah memiliki rujukan dari RS Sampang dan saat ini tengah berada di rumah saudaranya di Jalan Sidodadi, Surabaya,” ujar H. Abeng, Minggu (23/2/2025).

Mendapat laporan tersebut, GMIM segera bergerak ke RSUD Dr. Soetomo untuk mencari kejelasan terkait alasan penolakan tersebut.

“Kami ingin memastikan penyebabnya. Jika memang tidak ada kamar kosong, setidaknya pihak rumah sakit bisa memberikan surat rujukan ke rumah sakit lain, bukan langsung menolak pasien,” tegasnya.

Setelah dilakukan koordinasi dengan pihak rumah sakit, akhirnya pasien dapat diterima untuk menjalani perawatan.

“Saat ini, pasien sudah ditangani oleh tim medis mengingat kondisinya cukup kritis,” ungkap Josie Mahfudz.

Aksi kemanusiaan yang dilakukan GMIM ini menjadi bukti komitmen mereka dalam membantu masyarakat yang membutuhkan, khususnya dalam akses pelayanan kesehatan. (@gus)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *