Rangkaian acara diawali dengan pembukaan dan pembacaan doa, kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan bakti sosial serentak di seluruh Indonesia yang ditandai dengan bunyi sirine. Sebagai bagian dari kegiatan ini, dilakukan penyerahan santunan kepada anak yatim dan anak berkebutuhan khusus.
Momen penting lainnya adalah sesi interaksi antara Ketua Umum Dharma Pertiwi dengan seluruh peserta yang mengikuti acara secara daring. Dalam kesempatan ini, Ibu Evi Agus Subiyanto menyapa anggota Dharma Pertiwi dari berbagai daerah, menanyakan kabar mereka, serta memberikan semangat dan motivasi agar setiap anggota merasa terayomi dan tetap dalam kondisi baik.
Sebagai bentuk apresiasi, Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) mencatat kegiatan ini sebagai Rekor MURI Bakti Sosial Serentak di seluruh Indonesia. Penetapan rekor tersebut dilakukan oleh Direktur Marketing MURI, Bapak Awan Rahargo, yang kemudian menyerahkan piagam penghargaan sebagai simbol pencapaian luar biasa ini.
Dalam sambutannya, Ibu Evi Agus Subiyanto menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh anggota Dharma Pertiwi atas loyalitas dan solidaritas mereka dalam menyukseskan acara ini.
“Terima kasih kepada seluruh anggota Dharma Pertiwi yang telah berpartisipasi dengan penuh semangat. Solidaritas dan kepedulian yang kita tunjukkan hari ini adalah wujud nyata dari komitmen kita dalam berbagi dan membantu sesama,” ujarnya.
(Pen/2)
Hormat kami,
Dinas Penerangan Koarmada II