Patroli Asuhan Rembulan, Polsek Pabean Cantikan Antisipasi Kejahatan dan Kenakalan Remaja di Bulan Ramadhan

Oplus_131072
Surabaya|metrosoerya.com, – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama bulan suci Ramadhan, Polsek Pabean Cantikan menggelar Patroli Asuhan Rembulan pada Selasa malam hingga Rabu (05/03/2025)dinihari. Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi tindak kejahatan dan kenakalan remaja, seperti tawuran, balap liar, serta aksi sepak bola jalanan yang dapat mengganggu ketertiban umum.
Patroli dimulai dengan apel yang dipimpin oleh Kanit Lantas Polsek Pabean Cantikan, AKP Farrie Loeki, di kawasan Kya-Kya, Jalan Kembang Jepun, Surabaya. Dalam arahannya, AKP Farrie menegaskan pentingnya peran petugas dalam menjaga keamanan masyarakat, terutama di bulan Ramadhan, di mana aktivitas warga cenderung meningkat pada malam hingga dini hari.
“Kegiatan patroli ini bertujuan untuk mencegah aksi-aksi yang dapat mengganggu ketertiban, seperti tarung sarung, balap liar, hingga sepak bola jalanan. Kami juga mengimbau masyarakat agar lebih waspada dan menjaga anak-anak mereka dari aktivitas berbahaya di malam hari,” ujar AKP Farrie.
Selama patroli, petugas yang terdiri dari personel Polsek Pabean Cantikan dan Satpol PP Kecamatan Pabean Cantikan menyisir sejumlah titik rawan di antaranya Jl. Stasiun Kota dan Jl. Bunguran. Pada pukul 00.15 WIB, tim patroli menemukan sekelompok anak-anak yang tengah melakukan tarung sarung di pertigaan SPBU Stasiun Kota. Petugas segera memberikan pembinaan dan mengimbau para orang tua agar lebih memperhatikan aktivitas anak-anak mereka saat malam hari.
Tak hanya itu, patroli juga menyisir lokasi rawan lainnya guna mencegah aksi kriminalitas jalanan, seperti begal, pencurian kendaraan bermotor, serta potensi tawuran antar kelompok remaja. Hingga patroli berakhir pada pukul 02.10 WIB, situasi di wilayah hukum Polsek Pabean Cantikan dilaporkan dalam kondisi aman dan kondusif.
Kapolsek Pabean Cantikan, Kompol Eko Adi Wibowo, S.H., M.H., menegaskan bahwa Patroli Asuhan Rembulan akan terus dilakukan secara intensif selama bulan Ramadhan guna memastikan kenyamanan dan keamanan masyarakat.
“Kami akan terus meningkatkan patroli di titik-titik rawan untuk mencegah segala bentuk gangguan kamtibmas. Diharapkan masyarakat juga turut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungannya masing-masing,” pungkasnya. (@gus)