April 28, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Jangan Coba-coba! Patroli Ramadhan Polsek Semampir Siaga Cegah Tawuran dan Perang Sarung

Oplus_131072

Spread the love

Surabaya|metrosoerya.com, – Di bulan suci Ramadhan, Polsek Semampir meningkatkan patroli keamanan untuk mencegah aksi tawuran dan perang sarung yang kerap terjadi di wilayahnya.

Kegiatan yang diawali dengan APP (Arahan Perintah Pimpinan) dipimpin oleh Panit Samapta Polsek Semampir Apitu Buadi Santoso., selaku Perwira Pengawas (Pawas).

Kegiatan yang dilakukan pada Kamis 13/3 dinihari, sebagai langkah antisipasi guna menjaga kondusivitas dan kenyamanan masyarakat saat menjalankan ibadah.

Rute patroli dimulai dari perbatasan wilayah Jalan Sidotopo Lor, kemudian berlanjut ke Jalan Sidotopo Kidul dan Kampung Tangguh, di mana anggota Polsek Semampir melakukan dialog dengan warga. Selanjutnya, patroli dilanjutkan ke Jalan Tenggumung Karya Lor, Jalan Bulaksari dan Jalan Wonosari Wetan Baru.

Selain itu, anggota Polsek Semampir juga menindaklanjuti laporan warga mengenai anak-anak yang bermain sepak bola di Jalan Wonosari Wetan Baru, yang mengganggu waktu istirahat serta menyebabkan ketidaknyamanan bagi orang tua yang sedang sakit. Dengan sigap, petugas langsung membubarkan anak-anak tersebut dan mengarahkan mereka untuk kembali pulang ke rumah masing-masing.

Aiptu Buadi Santoso, selaku perwira pengawas (Pawas), mengatakan bahwa patroli akan digelar secara rutin, terutama pada malam hari setelah salat Tarawih hingga menjelang sahur. “Kami tidak akan memberi ruang bagi aksi-aksi yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat. Jika ditemukan ada kelompok yang berpotensi menimbulkan gangguan, kami akan segera bertindak,” tegasnya.

Selain patroli, Polsek Semampir juga mengintensifkan sosialisasi kepada masyarakat, khususnya para remaja, untuk tidak terlibat dalam aksi tawuran atau perang sarung yang dapat berujung pada tindak kriminal. Orang tua pun diimbau untuk lebih mengawasi aktivitas anak-anak mereka selama bulan Ramadhan.

Dengan langkah ini, diharapkan wilayah Semampir tetap aman dan kondusif sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang. Polisi juga mengajak warga untuk segera melaporkan jika menemukan indikasi gangguan keamanan di lingkungan sekitar.

Selama patroli berlangsung, tidak ditemukan kejadian yang menonjol. Hingga berita ini diturunkan, situasi dan kondisi di wilayah hukum Semampir aman dan terkendali. (@gus)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *