Alumni SMP Wahid Hasyim 8 Waru Bagi Ta’jil Gratis Dan Santuni Anak Yatim

Sidoarjo – Metrosoerya.com.- Meskipun diterpa gerimis puluhan alumnus alumni SMP Wahid 8 Waru Sidoarjo tahun 1987 tetap semangat untuk berbagi ta’jil gratis kepada pengendara yang melintas di jalan Raya Brigjen. Katamso Waru Sidoarjo. Terbukti ratusan paket ta’jil ludes dalam waktu tidak lama. Minggu (23/3/2025)
Hal itu mendapat respon positif dari seluruh pengendara kendaraan yang melintasinya. Salah satunya adalah Siska warga Desa Wedoro Waru.
“Maturnuwun mas (terimakasih kasih mas) ta’jil gratisnya untuk buka puasa,” ucapnya dengan mimik senang.
Kegiatan tersebut sudah menjadi program dan agenda tahunan yang dilaksanakan tiap Bulan Romadhon, dan tiap tahun mengalami kenaikan dari sisi donatur maupun uang donasi yang terkumpul. Begitu juga dengan santun anak yatim yang menerima mengalami peningkatan.
Setelah usai pemberian ta’jil gratis acara dilanjutkan dengan pra kata ketua panitia yang diwakili oleh M.Sholeh. “Kami sampaikan terimakasih kepada teman-teman semua dalam sumbangsihnya baik itu material maupun immaterial sehingga acara ini dapat terlaksana dengan baik,” ucap Sholeh.
Selanjutnya, pemaparan Kepala Sekolah Wahid Hasyim 8 Waru Sidoarjo H. Nuryadi, S.Pd, M.Pd.
Dalam uraiannya kepala sekolah sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Alumni SMP Wahid Hasyim 87. Karena belum ada alumni sebelum tahun 1987 atau sesudahnya melakukan kegiatan yang sama.
“Saya sangat senang dengan apa yang dilakukan oleh alumni tahun 87. Semoga amalan berbagi kepada masyarakat sekitar berguna bagi sesama apalagi di bulan Ramadhan pahala dilipatgandakan oleh Alloh,” jelasnya.
Ia juga sangat berterimakasih kepada seluruh alumni 87 karena kegiatan positif ini dapat mengangkat citra baik sekolah SMP. Wahid Hasyim 8 Waru.
“Di Sidoarjo ada beberapa sekolah menengah (SMP) yang gulung tikar karena tidak mempunyai murid pasalnya tidak mendapat respon positif masyarakat. Alhamdulillah sampai saat ini Wahid Hasyim masih stabil mempunyai anak didik 400 murid,” ungkapnya.
Sambung H. Nuryadi, peran media saat ini sangat penting untuk perkembangan dan kemajuan pendidikan. “Apa yang alumni lakukan saat ini adalah salah cara untuk mempublikasikan sekolah yang mana Medsos (media sosial) sangat berperan dan berpengaruh di masyarakat,” jelanya.
Nurhayati juga mendorong dan memfasilitasi agar kegiatan serupa tahun depan tetap dilaksanakan demi kemaslahatan masyarakat.
Setelah pemaparan kepala sekolah selesai dilanjutkan dengan pemberian santunan kepada 30 anak yatim dilanjutkan buka puasa dan sholat Maghrib berjamaah. (yun).