Maret 26, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Jajaran Koarmada II Sita dan Musnahkan 150 Liter Miras Lokal Saat Amankan Arus Mudik di Pelabuhan Maumere

Spread the love
Surabaya|metrosoerya.com, – TNI AL. Koarmada II. 25 Maret 2025, Jajaran Koarmada II, yakni Pangkalan TNI AL (Lanal) Maumere yang berada di bawah komando Lantamal VII Kupang, berhasil mengamankan 150 liter minuman keras lokal jenis Moke saat melaksanakan Operasi Unsur Maritim Gabungan di Pelabuhan Lourentius Say Maumere. Operasi ini merupakan bagian dari pengamanan arus mudik Lebaran 2025 guna memastikan keselamatan dan kenyamanan masyarakat.
Ā 
Pemusnahan miras hasil operasi tersebut dilaksanakan pada Senin (24/3) di halaman Kantor Pelindo Maumere. Kegiatan ini dipimpin oleh GM Pelindo Maumere, Angga Adi Prebawa, dan dihadiri oleh Kepala KSOP, Dantim Pam Pelindo Maumere, Dan Unit Intel Lanal Maumere, serta perwakilan dari KPPP Pelabuhan Lourentius Say.
Ā 
Dalam operasi yang digelar pada Jumat (21/3), Tim Pengamanan (Pam) Pelindo Maumere yang dipimpin oleh Dandenpomal Lanal Maumere sekaligus Dantim, Mayor Laut (PM) Abdul Rokhman, S.T., serta Dan Unit Intel Lanal Maumere, Lettu Laut (S) Anton AnsoryĀ  berhasil menggagalkan upaya penyelundupan miras tanpa label dan izin yang ditemukan di beberapa truk ekspedisi. Truk-truk tersebut hendak menaiki kapal KM Dharma Rucitra VII di Dermaga IV Pelabuhan Lourentius Say Maumere dengan tujuan Labuan Bajo dan Surabaya.
Ā 
Sementara itu Danlanal Maumere, Kolonel Marinir Anjas Wicaksono Putro,M.Tr.Hanla, menegaskan bahwa pemeriksaan dan pengamanan akan terus dilakukan secara ketat, terutama menjelang puncak arus mudik. Ia juga mengimbau kepada calon penumpang agar tidak membawa barang-barang ilegal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban selama perjalanan.
Ā 
ā€œKegiatan ini merupakan bagian dari arahan Pangkoarmada II Laksda TNI I.G.P. Alit Jaya, S.H., M.Si., yang sejalan dengan kebijakan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali. TNI AL berkomitmen untuk memastikan keamanan masyarakat di musim mudik Lebaran, khususnya di wilayah maritim,ā€ tegas Danlanal Maumere.Ā 
Ā 
(Pen/2)
Hormat kami,
Dinas Penerangan Koarmada II
Editor:@gus

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *