Wakil Bupati Hadir Dalam Pelaksanaan Loka Karya Stunting di Kecamatan Menganti

Gresik , Metrosoerya – Kecamatan Menganti laksanakan Mini Lokakarya Stunting bersama Tim Percepatan Penurunan Stunting yang dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Menganti , Kabupaten Gresik pada hari senin ( 14/4/2025 ) siang .
Pelaksanaan Mini Lokarya Stunting kali ini di hadiri Wakil Bupati Gresik Dr.Alif , Bagus Arif Jauh Hari Camat Menganti , Irawan Camat Kedamean , Camat Wringinanom , Kapolsek Menganti , Danramil Kepatihan , AKD Menganti , Kepala Puskesmas Menganti , Kepala Puskesmas Kepatihan , Kepala Dinkes Kabupaten Gresik , seluruh Kepala Desa dan para kader Posyandu Desa serta Tim Penggerak PKK Kecamatan Menganti .
Tampak senang sekali semua para kader – kader Posyandu dan Tim Penggerak PKK Wakil Bupati Gresik sudah hadir di tengah tengah warga masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Menganti .
Dalam sambutannya Dr.Alif Wakil Bupati Mulai sekarang harus pola hidup sehat apa lagi bagi para ibu ibu hamil dan setiap ada kegiatan Posyandu yang ada di desanya masing masing harus kita ikuti sehingga tau perkembangan dari bayi yang di kandung oleh para ibu ibu hamil serta nanti kedepannya di desa akan segera di bentuk koperasi merah putih apa tujuannya kalau warganya mau pinjam dana tidak harus pinjam ke pinjol sehingga masyarakat tidak tercekik dengan pinjaman pinjol tersebut ,”ungkap wakil bupati
masih wakil bupati seluruh wilayah kecamatan maupun seluruh puskesmas maupun para kader kader posyandu harus selalu apdete data kita semua yang ada di kabupaten kalau tidak pernah dilapori data data masak tau ke kurangan yang ada diseluruh desa yang ada di kabupaten gresik .
Kedepannya ini juga tanggung jawabnya para Camat kalau masih ada warga masyarakatnya yang masih ada Stunting .
Wakil Bupati Gresik menghimbau ayok kita selalu bekerjasama baik dari desa ,Kecamtan maupun TNI dan Polri untuk menjaga wilayahnya masing masing jangan sampai ada lagi Stunting .
Ditempat yang sama Bagus Arif Jauh Hari Camat Menganti juga memberikan sepatah dua patah kata atas kehadirannya wakil Bupati Gresik yang sudah meluangkan waktunya dalam rangka Mini Loka Karya Stunting di Kecamatan Menganti semoga Kedepannya wilayah Menganti tidak ada lagi Stunting,”ucap Bagus .( ses )