Awali Tahun 2026 dengan Keberkahan, LSM GMBI Distrik Gresik Gelar Santunan Anak Yatim dan Dhuafa

Daerah, Ragam17 Views
banner 468x60
Spread the love

Gresik, Metrosorya.Com – Menyongsong awal tahun 2026 dengan semangat berbagi, Lembaga Swadaya Masyarakat Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (LSM GMBI) Distrik Gresik menggelar kegiatan sosial rutin santunan anak yatim piatu dan kaum dhuafa,pada Jumat(2 Januari 2026).

Kegiatan yang sarat akan nilai kemanusiaan ini dipusatkan di kantor sekertariat LSM GMBI Distrik Gresik yang berlokasi di Dusun Purworejo Desa Metatu, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik.

banner 336x280

Acara dimulai dengan khidmat melalui ibadah salat berjamaah bersama seluruh anggota dan tamu undangan. Setelahnya, Ketua LSM GMBI Distrik Gresik, Muhammad Hudin memimpin langsung pembagian santunan yang diikuti oleh jajaran pengurus. Suasana kehangatan semakin terasa saat acara dilanjutkan dengan makan bersama, menciptakan momen keakraban antara anggota LSM dan anank – anak yatim.

Dalam sambutannya, Muhammad Hudin menegaskan bahwa momentum pergantian tahun merupakan waktu yang sangat tepat untuk memperkuat kepedulian sosial di tengah masyarakat.

“Pergantian tahun ini kami maknai sebagai ajang untuk berbagi dan memperkuat kepedulian sosial kepada anak – anak yatim piatu dan dhuafa. Semoga kegiatan ini membawa keberkahan bagi kita semua.” Ujar Hudin.

Aksi sosial ini bukan sekedar rutinitas, melainkan wujud nyata komitmen LSM GMBI Distrik Gresik dalam menumbuhkan nilai – nilai kepedulian dan kebersamaan. Melalui kegiatan ini, Hudin berharap kehadirnya dapat terus memberikan manfaat langsung bagi masyarakat lapis bawah, khususnya di wilayah Kabupaten Gresik.”(dik).

banner 336x280