Maret 15, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Kolaborasi Patroli Malam Polsek Semampir Bersama Satpol PP dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak Antisipasi Kejahatan Jalanan Jelang Pilkada

Spread the love

SURABAYA|METROSOERYA, – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Polsek Semampir bersama dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Semampir dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak melakukan patroli malam gabungan.

Patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya kejahatan jalanan serta potensi gangguan keamanan lainnya.

Patroli gabungan yang dilaksanakan pada Minggu, 18/8/24, ini melibatkan puluhan personel dari ketiga instansi. Kegiatan ini mencakup pengecekan wilayah rawan kejahatan, penjagaan titik-titik strategis, dan interaksi langsung dengan masyarakat untuk memberikan rasa aman.

Perwira Pengawas (Pawas) Polsek Semampir, IPTU EKO KUSWANDI, S.H., menyatakan bahwa patroli ini merupakan upaya preventif untuk meminimalisir tindak kejahatan yang bisa saja meningkat menjelang Pilkada. “Dengan adanya patroli ini, kami ingin memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, terutama di malam hari,”tuturnya.

Sementara itu, komandan regu Satpol PP Kecamatan Semampir, AGUS HARIONO, menambahkan bahwa patroli ini juga menjadi sarana edukasi bagi masyarakat untuk lebih waspada dan berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. “Kami mengimbau kepada masyarakat untuk segera melaporkan jika ada hal-hal mencurigakan di lingkungan sekitar,”tambahnya

Tidak hanya di Semampir, patroli serupa juga akan terus dilakukan di wilayah lain di bawah naungan Polres Pelabuhan Tanjung Perak selama masa persiapan hingga pelaksanaan Pilkada.

Sinergi antara Polri, Satpol PP, dan masyarakat diharapkan dapat menciptakan suasana yang kondusif dan aman bagi seluruh warga.

Kegiatan ini mendapat respons positif dari warga setempat yaitu, Ketua RW 07 Kel. Wonokusumo, Imam Hambali, yang merasa lebih tenang dengan adanya kehadiran aparat keamanan di lingkungan mereka. “Patroli ini sangat membantu kami merasa lebih aman, apalagi menjelang Pilkada, di mana situasi biasanya lebih rawan,” ujar Iman hambali.

Dengan adanya patroli gabungan ini, diharapkan seluruh proses Pilkada dapat berjalan dengan lancar tanpa adanya gangguan yang berarti, serta terjaganya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat.(@Gus)

Loading

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *