Karang Taruna Draf ARJ Reborn Desa Sidojangkung Adakan Jalan Sehat Keluarga

Gresik , Metrosoerya – Guna Memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke-79 ini Karang Taruna Draf Born Desa Sidojangkung , Kecamatan Menganti , Kabupaten Gresik mengadakan Jalan Sehat Keluarga berhadiah .
Warga Desa Sidojangkung RW 01 ini setiap tahun mengadakan Jalan Sehat Keluarga untuk menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI Ke 79 .
Tampak antusias sekali para peserta Jalan Sehat Keluarga ini memadati di pertigaan jalan diwilayah RW 01 Desa Sidojangkung dan Ratusan Hadiah yang sudah disiapkan oleh Panitia tersebut .
Memang seluruh Warga Masyarakat yang ada diwilayah RW 01 tampak sangat guyub rukun dengan tema Jalin Persatuan dan Kesatuan Bangsa , Nusantara Baru Indonesia Maju dan mulai pagi sebelum para peserta melaksanakan jalan sehat ini sudah dipersiapkan dengan penuh semangat Kemerdekaan .
Para Panitia juga sudah menyiapkan hadiah – hadiah seperti hadiah hiburan seperti Seterika listrik , Mejikom , Payung dan lain sebagainya , untuk hadiah utama yang disiapkan oleh Panitia seperti Mesin Cuci , TV 32 in , Kipas Angin dan Sepeda Listrik ini semua berkat di bantu oleh para Dinatur – Donatur .
Saat Sambutannya Sugianto selaku Kepala Desa Sidojangkung , Kecamatan Menganti yang berterimakasih sekali kepada seluruh warga masyarakat RW 01 khususnya yang sudah mendukung sepenuhnya dalam acara Jalan Sehat Keluarga ini dan tak lupa juga para RT , RW serta seluruh Adik Adik Panitia yang sudah mensukseskan atau memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke 79 sehingga acara pada hari ini berjalan dengan sukses dan sangat meriah sekali , saya akan memberikan hadiah 2 Mesin Cuci untuk warga masyarakat di RW 01 muda mudahan bermanfaat . untuk catatan bagi Adik Adik Karang Taruna Draf ARJ Born acara seperti ini terus tetap diadakan setiap tahun demi ke guyuban seluruh warga khusus di RW 01 serta menjalin persatuuan dan kesatuan bangsa dan kompak selalu,”Ucap Sugianto Kepala Desa Sidojangkung .
acara Jalan Sehat Keluarga ini juga di hibur musik Elekton Dangdut guna menghibur warga masyarakat diwilayah RW 01 khususnya dan acara ini juga diselingi dengan pengundian kupon hadiah hiburan dan hadiah utama.( ses )