Mampu Sampaikan Pesan Yang Kritis Dan Inovatif Lewat Media Visual, Disinfolahta Koarmada II Gelar Pelatihan Desain Grafis Untuk Prajurit

Surabaya|Metrosoerya.com, – TNI AL. Koarmada II. 15 Oktober 2024, Dalam rangka meningkatkan keterampilan kreatif dan teknis prajurit dalam bidang desain grafis, Dinas Informasi dan Pengolahan Data (Disinfolahta) Koarmada II menggelar Pelatihan Desain Grafis TA. 2024 bagi prajurit Koarmada II, bertempat di Ruang Kelas Disinfolahta Koarmada I, Ujung Surabaya. Senin (14/10).
Pelatihan desain grafis dibuka langsung oleh Kadisinfolahta Koarmada II Kolonel Laut (E) Bernadus W. J., S.T., M.Tr.Hanla. Dalam sambutannya, Kadisinfolahta berharap peserta dapat memahami dasar-dasar desain, menggunakan perangkat lunak desain dengan lebih efektif, serta menghasilkan karya visual yang menarik dan profesional.
“Pelatihan ini bertujuan untuk mengembangkan kemampuan berpikir kritis dan inovatif dalam menyampaikan pesan melalui media visual sehingga dapat menunjang kebutuhan industri kreatif maupun profesional di berbagai bidang, tercipta efisiensi efektifitas kerja di satuan pendirat maupun KRI serta mengurangi ketergantungan terhadap satuan lain yang jumlahnya terbatas,” ungkap Kadisinfolahta.
Sebelum mengakhiri sambutannya, Kadisinfolahta menegaskan kepada seluruh peserta agar bersemangat untuk terus belajar dan harus berani berubah ke arah yang lebih baik sehingga tujuan dari latihan ini dapat tercapai dengan optimal. Tercatat 30 orang prajurit dari berbagai satuan di Koarmada II mengikuti pelatihan Desain Grafis yang berlangsung selama tiga hari.
Hormat kami,
Dinas Penerangan Koarmada II
Editor: @Gus.S.Y