Maret 14, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Tak Segan Ambil Tindakan Tegas, Patroli KRYD Polsek Semampir Dalam Menghadapi Aksi Tawuran dan Kejahatan Jalanan

Spread the love

Surabaya|Metrosoerya.com, – Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga, Polsek Semampir semakin intensif melakukan patroli Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) guna mencegah aksi tawuran dan tindak kriminal pada Rabu 30/10 dinihari. Petugas kepolisian tak segan-segan mengambil tindakan tegas kepada pelaku yang kedapatan melakukan tindakan melanggar hukum.

Perwira Pengawas, Kanit Reskrim Polsek Semampir, Iptu Eko Kuswandi, S.H., mengungkapkan bahwa patroli KRYD ini merupakan respons terhadap meningkatnya laporan masyarakat terkait aksi tawuran antar-remaja dan beberapa tindak kriminal lain di wilayah Semampir. “Kami tidak akan memberikan toleransi bagi para pelaku kejahatan yang meresahkan masyarakat. Patroli ini juga bertujuan memberikan rasa aman bagi warga,” tuturnya.

Dalam patroli ini, petugas kepolisian berfokus pada titik-titik yang sering menjadi lokasi rawan tawuran dan kriminalitas, di beberapa wilayah hukum Semampir. Patroli dilakukan dengan metode patroli mobil serta penempatan personel di beberapa titik untuk mencegah potensi kerawanan.

Polsek Semampir mengimbau masyarakat untuk tidak ragu melaporkan aktivitas mencurigakan dan bekerja sama dalam menjaga lingkungan tetap aman.

Kegiatan patroli KRYD ini diharapkan mampu menekan angka kriminalitas dan memberikan rasa aman bagi masyarakat di wilayah hukum Polsek Semampir.(@Gus.S.Y)

Loading

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *