Tiga Pilar Siap, Semampir Aman dengan Dukungan Anda!

Oplus_131072
Surabaya|metrosoerya.com, – Demi menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, Tiga Pilar Kecamatan Semampir terus meningkatkan sinergi dengan masyarakat. Dengan mengusung tema “Tiga Pilar Siap, Semampir Aman dengan Dukungan Anda!”, jajaran TNI, Polri, dan Pemerintah Kecamatan Semampir bersatu menjaga stabilitas wilayah.
Kegiatan yang diawali dengan APP (Arahan Perintah Pimpinan) dipimpin oleh Panit Opsnal Reskrim Polsek Semampir AIPTU M. Arif Ariyadi., selaku Perwira Pengawas (Pawas).
Dalam kegiatan patroli gabungan yang dilaksanakan pada Minggu dinihari 9/2/25, Tiga Pilar menyisir wilayah rawan terkait kenakalan remaja dan kejahatan jalanan di antaranya, di Jalan Sidotopo Lor, Jalan Wonokusumo, Jalan Wonosari Tegal, Jalan Tenggumung Wetan dan Jalan Bulaksari.
Menitikberatkan pada upaya pencegahan gangguan kamtibmas. Patroli ini melibatkan aparat dari Polsek Semampir, Koramil, serta Satpol PP. Fokus utama adalah memastikan situasi tetap kondusif dan aman bagi masyarakat.
Aiptu Arif Ariyadi., menyatakan bahwa keberhasilan dalam menciptakan rasa aman tidak lepas dari peran serta masyarakat. “Kami mengajak seluruh warga untuk terus bekerja sama dengan aparat. Dukungan masyarakat sangat penting dalam menjaga Semampir tetap aman dan nyaman,” ujarnya.
Selain patroli, Tiga Pilar juga berdialog langsung dengan warga. Langkah ini dilakukan untuk mendengarkan aspirasi serta memberikan imbauan agar warga tetap waspada dan segera melapor jika menemukan hal mencurigakan.
“Kami selalu hadir untuk masyarakat. Keamanan adalah tanggung jawab bersama. Mari kita jaga Semampir agar selalu aman dan damai,” tambah Aiptu Arif Ariyadi.
Kegiatan patroli harkamtibmas saat ini situasi terpantau lancar, aman dan terkendali hingga berita ini di turunkan.
Dengan semangat kebersamaan dan dukungan aktif dari masyarakat, Tiga Pilar optimis dapat menjaga situasi yang kondusif di wilayah Semampir. (@gus)