April 28, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Polsek Pabean Cantikan Gelar Aksi Bersih-Bersih Masjid Sambut Ramadhan

Oplus_131072

Spread the love

Surabaya|metrosoerya.com, – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, jajaran Polsek Pabean Cantikan menggelar kegiatan kerja bakti atau korve di Masjid KAI Ar-Rahmah, Jl. Stasiun Kota No. 2, Kelurahan Bongkaran, Kecamatan Pabean Cantikan, Surabaya, pada Jumat (28/2/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Pabean Cantikan, Kompol Eko Adi Wibowo, S.H., M.H., dan diikuti oleh Wakapolsek AKP Sarasa Baneringgi, serta sejumlah personel Polsek Pabean Cantikan, termasuk anggota Binmas, Lantas, Intel, Propam, dan Reskrim.

Aksi bersih-bersih dimulai pada pukul 08.10 WIB setelah apel yang dipimpin oleh Wakapolsek. Para personel bersama-sama membersihkan area dalam dan luar masjid guna menciptakan lingkungan ibadah yang lebih nyaman bagi masyarakat menjelang Ramadhan.

Kapolsek Pabean Cantikan, Kompol Eko Adi Wibowo, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat serta mendukung kebersihan dan kenyamanan tempat ibadah.

“Kami ingin menunjukkan bahwa kepolisian hadir tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat, terutama dalam menyambut bulan penuh berkah ini,” ujar Kompol Eko.

Kegiatan korve selesai sekitar pukul 08.50 WIB dan ditutup dengan sesi foto bersama. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar.

Polsek Pabean Cantikan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta mendukung terciptanya lingkungan yang bersih, aman, dan nyaman, khususnya dalam menyambut bulan suci Ramadhan. (@gus)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *