Maret 22, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Bulan Penuh Berkah, Mushola Babussalam Santuni Puluhan Anak Yatim dan Piatu

Spread the love

SURABAYA||Metrosoerya.com,- Mushola Babussalam  Aspol  Jalan Cendana 37 Surabaya, santuni 16  anak Yatim dan  Piatu , Jumat ( 21/3).

Santunan diserahkan langsung oleh ketua pengurus Mushola Babussalam, Septian Agung dan juga di hadiri oleh tokoh masyarakat setempat.

Septian Agung mengapresiasi pengurus dan jemaah Mushola Babussalam yamg selalu rutin melaksanakan kegiatan yang bisa menjadi ibadah bagi semua.

“Kegiatan seperti ini tidak dilakukan saat bulan suci Ramadan saja. Kegiatan ini kita lakukan setiap bulan, dengan memberikan  santunan kepada anak yatim dan piatu yang berada di wilayah Aspol Jalan Cendana 37 Surabaya ,” ucap Septian Agung.

Ketua Panita Septian Agung juga menyampaikan, selain memberikan santunan, para  jamaah beserta anak yatim dan piatu ini juga  mengirim doa kepada 3 ( tiga) anggota Polisi jajaran Polda Lampung yang menjadi korban penembakan saat menggerebek tempat judi sabung ayam di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Way Kanan, Lampung, pada Senin, 17 Maret 2025 kemarin,” ujarnya.

Penulis : Sir

Editor : Redaksi

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *