April 20, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Saat Mau Order BBM dan Setor Uang ke KCP BRI Karyawan SPBU di Rampok Kawanan Bandit di Jalan Raya Desa Krikilan

Spread the love

GRESIK , Metrosoerya – Perampok bersenjata beraksi saat siang bolong di Jalan Raya Krikilan, Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik, Senin (14/4) sekitar pukul 13.00 WIB. Satu orang mengalami luka-luka akibat ditembak pelaku.

Peristiwa bandit jalanan ini menimpa korban Junaidatur Rabiah (44) warga Jalan Jatisari Besar PP Legi, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo bersama Hermanto. Keduanya merupakan karyawan SPBU 5461123 Damarasih.

Informasi yang dihimpun, peristiwa bermula saat kedua korban mengendarai sepeda motor Kawasaki hendak mengirim uang untuk order BBM dari SPBU Damarasih Krikilan menuju Bank KCP BRI Karanglo.

Sesampainya di Jalan Raya Desa Krikilan, korban dipepet oleh empat orang menggunakan dua kendaraan sepeda motor matic.

Tepat di Jembatan Desa Krikilan, uang yang dibawa Rabiah ditarik. Pelaku berhasil mengambil uang yang berada di tas hitam sebesar Rp 110 juta.

Kemudian saksi berteriak meminta tolong warga. Uang tersebut ada yang terjatuh berceceran di jalan. Saksi Rabiah lantas memungut uang itu. Dan ada warga yang berinisiatif membantu.

Namun salah satu pelaku turun mengeluarkan senjata api dan menembakkannya mengenai kaki kanan Ibnu Sandi Kurniawan (warga yang menolong).

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Driyorejo Kompol Musihram membenarkan adanya peristiwa perampokan bersenjata tersebut.

“Iya benar. Saat ini korban Ibnu Sandi Kurniawan mengalami luka dan dievakuasi ke RS Petrokimia Gresik. Saat ini masih penyelidikan,” tutupnya.( ses )

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *