November 2, 2025

Metrosoerya.com

Berani, Tegas & Tajam

Patroli Harkamtibmas dari Tengah Malam hingga Subuh, Sisir Titik Rawan Jaga Situasi Semampir Tetap Terkendali

Oplus_131072

Spread the love

Surabaya | metrosoerya.com – Untuk memastikan kondisi keamanan wilayah tetap kondusif, jajaran Polsek Semampir bersama Satpol PP Kecamatan Semampir menggelar patroli harkamtibmas pada Minggu dinihari (2/11/2025). Kegiatan patroli dimulai tengah malam hingga menjelang subuh, dengan menyisir sejumlah titik rawan aksi kejahatan jalanan.

Apel kesiapan digelar di Mapolsek Semampir dan dipimpin oleh Kanit Lantas IPTU Agung Supono yang bertindak sebagai Perwira Pengawas (Pawas). Usai apel, tim gabungan berangkat menyusuri rute patroli yang meliputi Jalan Tenggumung Wetan, Jalan Bulak Rukem, Jalan Bulaksari, hingga Jalan Bundaran Hangtuah.

Patroli ini difokuskan pada pencegahan tindak kejahatan jalanan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor), serta kenakalan remaja seperti aksi gengster dan tawuran yang kerap muncul pada jam-jam rawan.

Dari hasil pemantauan, hingga patroli selesai dilaksanakan tidak ditemukan adanya kejadian menonjol. Situasi di wilayah hukum Polsek Semampir terpantau aman, tertib, dan terkendali.

Kapolsek Semampir AKP Herry Iswanto, S.H., menyatakan bahwa patroli rutin ini merupakan bentuk komitmen Polsek Semampir dalam menjaga stabilitas kamtibmas, terutama di jam rawan menjelang subuh.

“Kami terus meningkatkan kegiatan preventif melalui patroli baik terbuka maupun tertutup, agar masyarakat merasa aman dan potensi kejahatan dapat ditekan,” tutur Kapolsek.

Sementara itu, Kanit Lantas IPTU Agung Supono selaku Pawas menegaskan bahwa patroli malam hari bukan sekadar rutinitas, namun bentuk kehadiran negara untuk memberikan rasa aman kepada warga.

“Kami memastikan semua titik yang berpotensi rawan kejahatan disisir. Selain mencegah 3C, kami juga mengantisipasi potensi aksi tawuran remaja yang biasanya terjadi menjelang subuh,” jelasnya.

Hal senada disampaikan Komandan Regu Satpol PP Kecamatan Semampir, Bambang Tri, yang turut bergabung dalam patroli. Ia menegaskan bahwa sinergi antara kepolisian dan pemerintah kecamatan akan terus diperkuat demi menciptakan lingkungan yang aman.

“Kami bersama Polsek Semampir akan terus turun ke lapangan. Keamanan bukan hanya tugas polisi, tapi kerja bersama seluruh unsur,” ujarnya.

Hingga berita ini diturunkan, situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Semampir masih dalam keadaan aman, kondusif, dan terkendali. Selama kegiatan berlangsung, patroli berjalan lancar, tertib, dan tanpa gangguan.

(@gus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!