Akibat Pengerjaan Proyek Box Culvert Berhenti , Setiap Pagi Dan Sore Surabaya Barat Macet Total

Surabaya , Metrosoerya – Pengerjaan proyek Box Culvert yang ada diwilayah Surabaya Barat tepatnya didepan Perumahan Pondok Benowo Indah ( PBI ) ternyata mempunyai dampak lain bagi masyarakat , yaitu kemacetan Lalu Lintas yang terjadi dalam beberapa hari ini , terutama di pagi hari . Kemacetan Lalu Lintas itu terjadi di sekitaran pintu gerbang GBI , Dreming Land serta di wilayah sekitarnya .
Warga sekitar yang tidak mau menyebutkan namanya menyarankan untuk segera dirapatkan dan dikordinasikan dengan pihak terkait termasuk Lurah , Camat , LPMK , Polsek Pakal , Polsek Benowo , Satlantas Polrestabes , Dishub dan Dinas PU Bina Marga Kota Surabaya . Kalau kemacetan terjadi pada setiap harinya kasian pada semua warga masyarakat yang melintas di jalan raya PBI apa lagi bagi para karyawan perusahaan , karyawan perkantoran maupun pekerja yang lainnya bisa sering terlambat kerja .
Dalam kemacetan pada hari ini Forkopimcam Kecamatan Pakal langsung turun tangan untuk mengatur jalan mulai jam 7 pagi sampai jam 9.30 jalan sudah mulai kondusif dan lancar kembali .
Di sela sela kesibukannya Ipda Sutikno selaku Kanit Lantas Polsek Pakal mengatakan kemacetan ini mulai pagi hari mengingat hari ini hari senen jadi peningkatan folume baik yang arus masuk arus kota maupun ke luar kota dan dari pengendara sendiri kurangnya ada kesadaran serta kurang bersabar , mengingat kalau ada antrian sedikit di simpang tiga PBI mungkin yang dari arah ke timur untuk khususnya roda dua mengambil jalur kanan dan balik kanan .
Dari arah barat juga demikian akhirnya ketemu di titik kumpul disimpang tiga PBI namun demikian untuk pengalaman kedepan kita akan tetap antisipasi biar tidak terjadi kepadatan seperti tadi pagi dan terimakasi saya selaku Kanit Lantas mewakili Kapolsek Pakal ,”Ungkapnya.
Ditempat yang sama Camat Pakal Dedy Syahrial mengatakan bahwa baik hari ini hari senen tanggal 4 Maret 2024 jadi ini memang ada penumpukan dan untuk di pettigaan di Pondok Benowo Indah ( PBI ) ini , ini memang pada hari kerja dan hari padat dan dimulai tadi sudah hampir jam 6 pagi itu sudah mulai terjadi kepadatan sampai jam 9,30 . Jadi lumayan untuk mengirainya ini memang kerjanya tidak ada apa apa cuman memang banyak jadi numpuk , jadi pemakai kendaraan yang dari arah timur , dari arah barat sama sama padat folumenya dan memang ini kalau saya bilang ini bukan karena apa apa tapi karena dari kita sendiri , jadi untuk disiplin itu memang sangat perlu karena padatnya ini juga dikarenakan semua jalur terpakai semua jadi akhirnya menumpuk,”Ucapnya.( ses )